HIDUP KITA CUMA DALAM 3 HARI : 1. Semalam - Sudah menjadi sejarah 2. Hari Ini - Apa yang sedang Kita lakukan 3. Esok - Hari yang belum pasti Hisablah hari pertama semoga hari yang kedua Kita lebih baik dari hari yang pertama. Jangan mengharap hari yang ketiga kerana mungkin ajal Kita pada hari yang kedua

Tuesday, June 20, 2006


me and icha
hayo yang manakah aku?


DINAR SAFITRI
Muslimah cerdas dan kreatif


doa seorang akhwat


Tuhanku...
Aku berdo'a untuk seorang pria yang akan menjadi bagian dari hidupku
Seseorang yang sungguh mencintaiMu lebih dari segala sesuatu
Seorang pria yang akan meletakkanku pada posisi kedua di hatinya setelah Engkau
Seorang pria yang hidup bukan untuk dirinya sendiri tetapi untukMu

Wajah tampan dan daya tarik fisik tidaklah penting
Yang penting adalah sebuah hati yang sungguh mencintai dan dekat dengan Engkau
dan berusaha menjadikan sifat-sifatMu ada pada dirinya
Dan ia haruslah mengetahui bagi siapa dan untuk apa ia hidup sehingga hidupnya tidaklah sia-sia

Seseorang yang memiliki hati yang bijak tidak hanya otak yang cerdas
Seorang pria yang tidak hanya mencintaiku tapi juga menghormatiku
Seorang pria yang tidak hanya memujaku tetapi juga dapat menasihatiku ketika aku berbuat salah

Seseorang yang mencintaiku bukan karena kecantikanku tapi karena hatiku
Seorang pria yang dapat menjadi sahabat terbaikku dalam setiap waktu dan situasi
Seseorang yang dapat membuatku merasa sebagai seorang wanita ketika aku di sisinya

Tuhanku...
Aku tidak meminta seseorang yang sempurna namun aku meminta seseorang yang tidak sempurna,
sehingga aku dapat membuatnya sempurna di mataMu
Seorang pria yang membutuhkan dukunganku sebagai peneguhnya
Seorang pria yang membutuhkan doaku untuk kehidupannya
Seseorang yang membutuhkan senyumku untuk mengatasi kesedihannya
Seseorang yang membutuhkan diriku untuk membuat hidupnya menjadi sempurna

Tuhanku...
Aku juga meminta,
Buatlah aku menjadi wanita yang dapat membuatnya bangga
Berikan aku hati yang sungguh mencintaiMu sehingga aku dapat mencintainya dengan sekedar cintaku

Berikanlah sifat yang lembut sehingga kecantikanku datang dariMu
Berikanlah aku tangan sehingga aku selalu mampu berdoa untuknya
Berikanlah aku penglihatan sehingga aku dapat melihat banyak hal baik dan bukan hal buruk dalam dirinya
Berikanlah aku lisan yang penuh dengan kata-kata bijaksana,
mampu memberikan semangat serta mendukungnya setiap saat dan tersenyum untuk dirinya setiap pagi

Dan bilamana akhirnya kami akan bertemu, aku berharap kami berdua dapat mengatakan:
"Betapa Maha Besarnya Engkau karena telah memberikan kepadaku pasangan yang dapat membuat hidupku menjadi sempurna."

Aku mengetahui bahwa Engkau ingin kami bertemu pada waktu yang tepat
Dan Engkau akan membuat segala sesuatunya indah pada waktu yang telah Engkau tentukan

Amin....

Friday, June 02, 2006

kasihan cowok jelek!!!!!!!!!!!!!!!


kalo cowok ganteng berbuat jahat
cewek-cewek bilang: nobody's perfect
kalo cowok jelek berbuat jahat
cewek-cewek bilang: pantes...tampangnya kriminal

kalo cowok ganteng nolongin cewek yang diganggu preman
cewek-cewek bilang: wuih jantan...kayak di filem-filem
kalo cowok jelek nolongin cewek yang diganggu preman
cewek-cewek bilang: pasti premannya temennya dia...

Kalo cowok ganteng pendiam
cewek-cewek bilang: woow, cool banget...
kalo cowok jelek pendiam
cewek-cewek bilang: ih kuper...

kalo cowok ganteng jomblo
cewek-cewek bilang: pasti dia perfeksionis
kalo cowok jelek jomblo
cewek-cewek bilang: sudah jelas...kagak laku...

kalo cowok ganteng dapet cewek cantik
cewek-cewek bilang: klop...serasi banget...
kalo cowok jelek dapet cewek cantik
cewek-cewek bilang: pasti main dukun...

kalo cowok ganteng diputusin cewek
cewek-cewek bilang: jangan sedih, khan masih ada aku...
kalo cowok jelek diputusin cewek
cewek-cewek bilang:...(terdiam, tapi telunjuknya meliuk-liuk dari
atas ke bawah, liat dulu dong bentuknya)...

kalo cowok ganteng ngaku indo
cewek-cewek bilang: emang mirip-mirip bule sih...
kalo cowok jelek ngaku indo
cewek-cewek bilang: pasti ibunya Jawa bapaknya robot...

kalo cowok ganteng penyayang binatang
cewek-cewek bilang: perasaannya halus...penuh cinta kasih
kalo cowok jelek penyayang binatang
cewek-cewek bilang: sesama keluarga emang harus menyayangi...

kalo cowok ganteng bawa BMW
cewek-cewek bilang: matching...keren luar dalem
kalo cowok jelek bawa BMW
cewek-cewek bilang: mas majikannya mana?...

kalo cowok ganteng males difoto
cewek-cewek bilang: pasti takut fotonya kesebar-sebar
kalo cowok jelek males difoto
cewek-cewek bilang: nggak tega ngeliat hasil cetakannya ya?...

kalo cowok ganteng naek motor gede
cewek-cewek bilang: wah kayak lorenzo lamos ...bikin lemas...
kalo cowok jelek naek motor gede
cewek-cewek bilang: awas!! mandragade lewat...

kalo cowok ganteng nuangin air ke gelas cewek
cewek-cewek bilang: ini baru cowok gentlemen
kalo cowok jelek nuangin air ke gelas cewek
cewek-cewek bilang: naluri pembantu, emang gitu...

kalo cowok ganteng bersedih hati
cewek-cewek bilang: let me be your shoulder to cry on
kalo cowok jelek bersedih hati
cewek-cewek bilang: cengeng amat!!...laki-laki bukan sih?

Kalo cowok ganteng baca thread ini
langsung ngaca sambil senyum-senyum kecil, lalu berkata "life is beautifull"
kalo cowok jelek baca thread ini, Frustasi, ngambil tali jemuran, trus triak sekeras-kerasnya "HIDUP INI KEJAAAAMMM....!!!"

* mohon maaf kalau ada yang tersinggung Peace ahhh!

Wednesday, May 31, 2006

SEKOLAH MENULIS “MENGIKAT MAKNA” VIA E-MAIL

artikel ini kuambil karena dapat ku jadikan suatu motivator, inspirasi...ketika motif menulisku hilang!!!!!!!!!!

Hanya ada dua warisan abadi yang dapat kita berikan kepada anak-anak kita. Salah satunya adalah akar, dan yang lainnya adalah sayap.
HODDING CARTER

Membaca dan menulis adalah dua keterampilan dasar (basic skill) yang dapat membantu seseorang untuk menjadikan proses belajarnya efektif. Di samping itu, riset-riset otak mutakhir dewasa ini telah menunjukkan pelbagai manfaat nyata dari kegiatan membaca dan menulis terhadap pertumbuhan dan perkembangan diri.

Sebagai contoh, seorang neurolog, Dr. Edward Coffey, yang bekerja di Henry Ford Health System, membuktikan bahwa seseorang yang dapat menjalankan kebiasaan membaca dengan baik akan terhindar dari penyakit pikun di hari tua. Menurut Dr. Coffey, kegiatan membaca dan menulis dapat menumbuhkan dendrit (salah satu komponen neuron atau sel-sel saraf otak).

Seorang psikolog, Dr. James W. Pennebaker, dalam penelitiannya juga membuktikan bahwa menulis secara bebas—tanpa memperhatikan lebih dahulu aturan kebahasaan—untuk mengeluarkan apa saja yang ada di dalam diri, dapat mengurangi stres. Bahkan, seorang ahli linguistik, Dr. Stephen D. Krashen, lewat penelitiannya, juga menunjukkan bahwa menulis dapat membantu memecahkan problem-problem kedirian seseorang.

Kami menyadari bahwa menjalankan kegiatan membaca dan menulis pada era Internet seperti saat ini tidaklah mudah. “Musuh-musuh” kegiatan membaca dan menulis muncul secara luar biasa agresifnya—televisi 24 jam yang tidak hanya terpancar lewat 2 atau 3 saluran, game-game mengasyikkan yang menyebar lewat ponsel atau Internet, dan juga minimnya teladan membaca dan menulis di tengah masyarakat.

Kami—lewat Sekolah Menulis via E-mail—ingin mencoba mengajak siapa saja untuk membangun suasana yang kondusif bagi diri-diri mereka agar siapa saja dapat menjalankan kebiasaan membaca dan menulis. Kami menamakan sekolah menulis ini “Mengikat Makna” (atau dalam istilah lain: “Pelatihan Quantum Reading dan Quantum Writing”) untuk menunjukkan bahwa kegiatan membaca dan menulis perlu dijalankan bersama setiap hari. Membaca baru efektif jika dilanjutkan dengan menuliskan apa yang dibaca; dan menulis baru menyenangkan (tidak banyak kendala) jika didahului oleh kegiatan membaca buku yang banyak dan beragam.


Bagaimana Kurikulum dan Mekanismenya?

Sekolah menulis ini dirancang selesai dalam tempo satu semester. Dalam alokasi waktu, satu semester ini biasanya memakan waktu sekitar 4 hingga 4,5 bulan efektifnya. Dalam alokasi waktu seperti ini diharapkan, tulisan yang masuk dapat mencapai, minimal, 100 tulisan. Kami yakin, apabila setiap peserta dapat membaca dan menulis setiap hari, dan tulisannya mencapai jumlah 100 lebih, ada kemungkinan besar, pembiasaannya ini dapat menjadi fondasi-kuat untuk dilanjutkan sendiri dalam kehidupan yang lebih luas dan menantang.

Apakah hal terakhir ini dapat memiliki jaminan tinggi? Kami memang tidak dapat menjanjikan secara pasti. Namun, kami yakin bahwa 100 tulisan yang kemudian diciptakan setiap hari dalam waktu yang sangat terjaga dan terpola akan membuahkan hal-hal yang memberdayakan. Sekali lagi, dalam pelatihan ini, setiap peserta tidak hanya menulis. Mereka juga perlu membaca dalam arti luas. Mereka dapat membaca teks lewat, terutama, buku, dan kemudian majalah, koran, publikasi lain, dan juga informasi yang disebar oleh Internet, atau “membaca” informasi yang disebar televisi dan radio, serta “membaca” kehidupan sehari-hari mereka.

Apa yang dibacanya kemudian “diikat” atau dituliskan sebanyak minimal satu halaman spasi tunggal. Proses pembacaan dan pengikatan ini berlangsung dari hari Senin hingga Jumat. Hari Sabtu dan Minggu untuk digunakan membaca hasil tulisan Senin-Jumat, dan mengevaluasi (dibantu oleh orangtuanya) hal-hal penting yang tersimpan di dalam tulisan yang sudah jadi. Di ujung hari Minggu diharapkan ada satu tulisan sebagai kesimpulan atau rencana melakukan perbaikan selama sepekan. Hasil tulisan Minggu ini dikirim pada Senin pagi.

Tulisan yang dikirim Selasa adalah tulisan yang mengisahkan hal-hal yang dialami pada hari Senin—apakah itu tentang buku yang dibaca, informasi yang ditangkapnya, atau tentang kehidupan diri yang mengesankan yang diciptakannya selama bergaul dengan lingkungan luasnya. Tulisan yang dikirim Rabu adalah tulisan yang merekam pengalaman Selasa, Kamis untuk Rabu, Jumat untuk Kamis, dan Sabtu untuk Jumat. Sabtu dan Minggu untuk evaluasi dan dituliskan pada Minggu di ujung, dan dikirim pada Senin pagi.

Tulisan yang akan dibuat diharapkan dapat didahului dengan pembuatan “mind mapping” (yaitu proses memetakan pikiran lebih dahulu lewat gambar dan teks). Bisa jadi, ada para peserta yang langsung menulis. Ini tidak apa-apa. Namun, kami menganjurkan sekali untuk berlatih menggunakan “mind mapping” untuk mendeteksi pikiran dan hal-hal lain yang dialaminya, serta memetakan lebih dahulu materi yang ingin ditulis. Metode “mind mapping” menjadi penting lantaran metode ini memfungsikan kedua belahan otak, yaitu otak kanan dan otak kiri. Lewat bantuan metode ini pula, biasanya, kebuntuan dan kejenuhan menulis dapat teratasi. Sekali lagi, apabila ini dapat dibiasakan secara perlahan-lahan, ada kemungkinan kegiatan membaca dan menulis dapat dilaksanakan secara menyenangkan.

Untuk hasil-hasil “mind mapping” yang dibuat oleh para peserta, tidak usah dikirimkan ke sekolah menulis. “Mind mapping” bersama tulisan-tulisan awal dapat disimpan di komputer (sebagai file digital) dan juga dalam bentuk cetakan. Pendokumentasian ini menjadi penting karena inilah portofolio sejati. Inilah rekaman hari ke hari perjalanan seseorang. Inilah peta-batin yang merupakan harta karun seseorang yang, kelak, dapat dijadikan “alat” untuk menentukan ke mana kira-kira karier seseorang diarahkan.

Tulisan-tulisan yang dikirimkan akan dibaca dan kemudian diberi catatan oleh instruktur di sekolah menulis ini. Tulisan-tulisan tersebut akan direspons pada hari itu juga apabila instruktur memiliki kesempatan untuk membuka kiriman e-mail. Karena warnet telah menjamur di setiap kota, proses membalas kiriman e-mail itu menjadi bukan kendala besar. Nah, karena instruktur akan memberikan respons atas e-mail yang masuk, diharapkan setiap kali tulisan selesai dan siap dikirimkan, para peserta perlu menyertakan pertanyaan. Kirimkan pertanyaan bersama hasil tulisan selembar kuartonya.

Mohon juga respons dari instruktur atas tulisan yang dibuat oleh para peserta kemudian dapat dibaca dan dibahas. Menurut Bobbi DePorter dan Mike Hernacki, dalam Quantum Learning, inti belajar adalah interaksi. Interaksi yang mengkuantum (membuat lejitan luar biasa) adalah interaksi yang dapat mengubah potensi yang tersimpan atau tersembunyi di dalam diri seseorang, menjadi pancaran semangat, kebahagiaan, dan kegembiraan, serta keunggulan dan keunikan. Jadi, respons dari instruktur adalah semacam interaksi positif yang diharapkan dapat memberdayakan para peserta pelatihan di sekolah menulis ini.
Tujuan Sekolah Menulis

Pertama, mendorong seorang peserta di sekolah ini untuk mengalahkan “musuh-musuh” membaca dan menulis yang datang baik dari luar dan dari dalam dirinya. “Musuh-musuh” membaca dan menulis yang datang dari dalam diri, antara lain, adalah kemalasan, ketidakpercayaan diri, kebosanan, dan semacamnya. Bagaimana “musuh-musuh” membaca dan menulis dapat ditaklukkan? Sekolah menulis ini mengusulkan dengan cara membiasakan diri membaca dan menulis. Jadi, tujuan paling penting dari sekolah ini adalah si peserta dapat secara berani mencoba menerjuni kegiatan membaca dan menulis ini setiap hari.

Kedua, menunjukkan kepada para peserta tentang manfaat-manfaat membaca dan menulis yang dapat langsung diraih ketika mengalami sendiri kegiatan membaca dan menulis yang berkelanjutan dan terpola. Lewat buku-buku yang diciptakan oleh instruktur, dan juga lewat diskusi interaktif, diharapkan peserta dapat merasakan sendiri bahwa kegiatan membaca dan menulis yang dijalaninya ini, utamanya, adalah untuk memberdayakan diri terlebih dahulu. Apa ciri-ciri yang dapat menunjukkan bahwa si peserta sudah diberdayakan oleh kegiatan membaca dan menulis?

Ciri-ciri kegiatan membaca dan menulis yang dapat memberdayakan diri adalah (1) setelah membaca buku, si pembaca dapat menuliskan (“mengikat makna”) apa saja yang dibacanya; (2) lama-kelamaan si peserta baca-tulis dapat merasa lega atau plong setelah membuang apa pun yang menyesaki pikiran dan perasaan lewat menulis setiap hari; (3) ada perasaan senang dan bangga setelah melihat bahan-bahan tertulis yang dikumpulkannya yang terus membanyak dan membaik; (4) ada keterlibatan penuh dari si peserta terhadap buku yang dibacanya (buku yang dipilih adalah buku yang disenanginya) dan juga tulisan yang dibuatnya (ketika menulis, si penulis menggunakan kata ganti orang pertama [aku atau saya]); dan (5) setiap kali tulisannya dibaca sendiri, ada perasaan senang dan bangga, serta tulisan itu mencerminkan keunikannya.

Ketiga, diyakini oleh pengelola sekolah menulis ini bahwa apabila pembiasaan membaca dan menulis sudah terjalankan dengan benar, dan si peserta pelatihan ini mampu mengalami suka-duka membaca dan menulis yang direkam dan melibatkan dirinya secara total, tentulah si peserta akan mampu “melihat” dirinya yang berpotensi.

Nah, apabila pembiasaan sudah terjalankan, dan si peserta pelatihan di sekolah menulis dapat merasakan manfaat yang bisa dipetik dari pembiasaan itu, niscaya akan ada proses yang menunjukkan bahwa potensi unik peserta dapat muncul secara alamiah. Apabila seluruh proses membaca dan menulis benar-benar dapat memberdayakan diri si peserta (dapat memotivasi dan memberikan kepercayaan diri yang tinggi bahwa “aku bisa!”), ada kemungkinan besar pelejitan potensi diri terjadi. Inilah tujuan ketiga: lewat kegiatan membaca dan menulis yang berlandaskan konsep “mengikat makna”, insya Allah sia anak akan dapat melejitkan potensi dirinya.

Demikianlah sedikit “catatan” tentang sekolah menulis via e-mail ini. Semoga dapat memberikan alternatif dalam menjadikan seseorang tumbuh-berkembang dengan berlandaskan kegiatan sehari-hari yang bermakna.[]

BERGURU MENULIS PADA DIRI SENDIRI

QUANTUM, kata yang dipakai sebagai judul buku ini (Quantum Writing: Cara Cepat nan Bermanfaat untuk Merangsang Munculnya Potensi Menulis) dapat diartikan sebagai interaksi yang mengubah energi menjadi pancaran cahaya yang dahsyat. Dikaitkan dengan kata berikutnya, quantum membentuk segugusan makna: interaksi yang terjadi dalam proses menulis yang nantinya akan meningkatkan potensi si penulis dengan keberhasilan yang tidak pernah disangka sebelumnya.

quantum writing yaitu menulis untuk diri sendiri. Untuk diri sendiri? Ya, sebelum kita melakukan segala sesuatu, pertanyaan manusiawi yang pertama kali muncul adalah “Apa manfaat bagiku?” Lalu, apa manfaat menulis bagi kita?

Mungkin di antara kita belum banyak yang tahu kalau menulis ternyata dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan menjadikan diri kita semakin sehat. James W. Pennebaker mengatakan “Menulis tentang hal-hal yang negatif akan memberikan pelepasan emosional yang membangkitkan rasa puas dan lega”. Dari hasil penelitian Pennebaker inilah diketahui bahwa orang yang menuliskan pikiran dan perasaan terdalam mereka tentang pengalaman traumatis menunjukkan peningkatan fungsi kekebalan tubuh dibandingkan orang-orang yang menuliskan masalah-masalah remeh temeh.

Pembicaraan berikutnya yang tidak kalah penting adalah tentang “berguru” menulis pada diri sendiri. Deporter dan Hernacki mengatakan, “percaya atau tidak, kita semua adalah penulis. Di suatu tempat dalam diri setiap manusia ada jiwa unik yang berbakat yang mendapat kepuasan mendalam karena menceritakan suatu kisah, menerangkan bagaimana melakukan sesuatu, atau sekadar berbagi rasa dan pikiran. Dorongan untuk menulis itu sama besarnya dengan dorongan untuk berbicara; untuk mengomunikasikan pikiran dan pengalaman kita pada orang lain; untuk paling tidak, menunjukkan kepada mereka siapa diri kita.




Tulisan yang baik, tentu saja ada aturan (cara) untuk mencapainya. Tujuh aturan yang diketengahkan Quantum Writing ini yaitu: pertama, pikirkan pembaca (siapa yang menjadi bidikan tulisan anda nanti?), kemudian pikat mereka. Selanjutnya beri mereka alasan agar mereka tertarik dengan tulisan Anda. Munculkan perasaan rugi jika mereka tidak membaca tulisan Anda. Berikutnya, berbicaralah dalam bahasa aktif (tidak pasif) dan jangan berpanjang-panjang. Susun tipografi tulisan Anda sedemikian mungkin. Dan yang terakhir, tutuplah dengan ledakan, dengan sesuatu yang spektakuler dan tidak akan terlupakan oleh pembaca tulisan Anda.



Kukutip ini karena aku hobi menulis.............AYO MENULIS!!!!!!

MENULIS UNTUK MEMBEBASKAN DIRI

Oleh Hernowo

Anda harus menulis dan menyingkirkan sekian banyak ‘materi sampah’ sebelum Anda akhirnya merasakan suasana yang nyaman.
-- RAY BRADBURY

Hari-hari, rasa-rasanya, tak pernah kosong dari kegiatan “mengikat makna”. semakin “rakus” membaca dan bergairah mengeluarkan apa pun, yang di dapat dari membaca, berkat “mengikat makna”. “Mengikat makna” memang sebuah program yang memadukan kegiatan membaca dan menulis secara bersamaan.

“Membaca adalah memasukkan sebanyak mungkin kata-kata ke dalam diri; sementara, menulis adalah mengeluarkan atau menampilkan pengalaman-batin lewat bantuan kata-kata.

“Mustahil menjalankan kegiatan menulis dengan enak dan lancar, tanpa didahului dengan kegiatan membaca. Sebaliknya, mustahil pula menjalankan kegiatan membaca secara sangat efektif apabila, usai membaca, tidak dilanjutkan dengan ‘mengikat’ (menuliskan) hal-hal penting yang diperoleh dari membaca. Membaca memerlukan menulis dan menulis memerlukan membaca.”

brain-based learning=mengonsep kegiatan membaca dan menulisku berbasiskan cara kerja otak. brain-based writing. Setiap kali tersebut kata “writing”, pastilah yang dimaksud bukan hanya menulis, tetapi juga “reading”. Ingat, menulis perlu membaca dan membaca perlu menulis!

“mind mapping” (mengeluarkan apa pun yang kita simpan di dalam diri dengan menggunakan otak kanan dan otak kiri) membuat semakin kreatif dalam menulis.


“mind mapping”--> sadar mampu menggunakan dua belahan otak dalam menulis. Metode “mind mapping” berhasil menyinergikan kekuatan otak kiri dan otak kanan. Tulisan-tulisan menjadi sangat logis, tertata, dan urut, namun juga menyentuh, menggugah, dan menyala sangat terang.

Lewat menulis berbasiskan cara kerja otak, semakin membuat untuk menemukan manfaat-manfaat luar biasa dalam menjalankan kegiatan membaca dan menulis.

aku sadar bahwa kreativitas itu hanya dapat lahir apabila orang yang mau melahirkan daya kreatifnya itu berada dalam keadaan yang senang. Dalam bahasa kecerdasan emosi, orang itu harus berada dalam balutan emosi positif.

Untuk menjadi kreatif—memiliki banyak gagasan baru dan mudah mengalirkan gagasan baru itu dalam bentuk tulisan—aku harus berada dalam keadaan yang menyenangkan. Menyenangkan yang kumaksud di sini adalah suatu keadaan yang memungkinkan seseorang merasakan bangkitnya minat, meningkatnya keterlibatan dirinya dengan kegiatan yang sedang dijalani, terciptanya makna, dan hadirnya nilai yang membuat diri orang tersebut mengecap secercah kebahagiaan.

“jika kamu dapat menuliskan sesuatu dalam keadaan senang, tentulah para pembaca tulisanmu juga akan merasa senang ketika membaca tulisanmu”.

Tuesday, May 30, 2006

31 mei 2006
Hari di saat aku menunggu kuliah dan mengerjakan dead-line tugas........


Aku ingin menulis.
Walaupun aku masih bingung apa yang akan ku tulis, langkah awal telah ada padaku. Yaitu sebuah motivasi, dorongan untuk menulis....mungkin awalnya tulisanku tidak lebih baik dari anak usia 10 tahun, tapi aku bisa menjadi lebih baik...
Ketika aku dapat melihat kelemahanku sebagai peluang, maka kegigihan akan mengiringi aku yang kemudian Insya Allah perbaikan diriku akan pula mengikuti....
Melihat kedalam diri......
1 langkah awal yang ingin ku sampaikan adalah:
aku ingin menjadi seorang penulis
aku ingin menjadi seorang desiner, desain karikatur, animasi, something like that...
aku ingin menjadi psikolog...sebenarnya ini tuntuntan pendidikan. karena aku sekarang tercatat sebagai mahasiswi psikologi UNAIR semester VI. Lagipula kupikir lebih lanjut bahwa mempelajari psikologi membuatku mengenal diri lebih baik....mempunyai karakter, menjadi diri sendiri, yang kemudian aku dapat menjadi apa saja yang ku inginkan...

orang tuaku tak pernah bertanya "akan mau menjadi seperti apa kamu setelah belajar psikologi?".....aku cukup bersyukur. Karena tujuanku kuliah psikologi bukan untuk mencari kerja, dapat uang banyak, kemudian menjadi orang sukses seperti yang dikatakan orang kebanyakan...
aku kuliah/belajar psikologi karena aku ingin menjadi "diriku sendiri", memiliki karakter, menjalani sesuatu yang kugemari dan memang ingin kulakukan......

biasanya blogku berisi saduran dari berbagai sumber.....mulai saat ini aku akan mencoba menuliskan secara sendiri...itupun kalau aku sempat ke "rental", tidak ada tugas kuliah, dan banyak waktu luang....hehehe...sepertinya tidak mungkin....tapi Insya Allah.........
mungkin lebih mudah jika kutuliskan saja kedalam sebuah buku....jadi bisa kulakukan dimana saja dan kapanpun ketika aku benar2 sempat dan ingin untuk melakukannya....

ini adalah tulisan ku...untuk dapat dikatakan sebagai suatu awal....

Allah bantu aku untuk menjadi lebih baik dan ingatkan aku selalu untuk mengingat diri_Mu Yang Maha Penguasa...


PK 08:24 LOKASI: kampus psikologi UNAIR_Pusat Media Pembelajaran Mandiri

Monday, May 22, 2006


ketika liqo tidak cukup



Ketika kita puas menuntut ilmu, disitulah letak bencana. Ilmu agama ternyata lebih luas daripada sekedar duduk-duduk bersama teman seliqo' sambil membahas dunia politik yang terus bergolak.

Saat aku liqo, ternyata ada teman yang bertanya masalah aqidah,
"Tuhan itu ada dimana?" Aku harus jawab apa? " Ya, Tuhan itu ada dimana-mana," jawabku. Dia hanya tersenyum...melecehkan Sedih deh
"Itulah jawaban Ibnu 'Arabi. Dan kamu tahu nggak karena jawaban itu, dia dihukum mati oleh penguasa." terus.. aku harus jawab apa?
Aku jadi tersadar bahwa liqo'ku belum membahas masalah ini. Tidak pernah. Aku juga tidak pernah mendapat informasi di liqo bahwa tangan Allah itu kanan, tidak ada tangan kiri bagi Allah. Ternyata aku harus memiliki sumber ilmu yang lain selain dari liqo dan buku.

Aku ikut pengajian di satu mesjid. Alhamdulillah, aku bisa mendapatkan jawaban yang kucari selama ini. tapi aku tidak mengikuti pengajian ini saja, aku juga mengikuti pengajian ustadz yang beken di Bandung, dan masih ikut liqo juga. Aku hanya ingin tahu, Islam itu bagaimana sih menjalankannya?

Tersebutlah satu hadits bahwa Rasulullah mengutus Muadz bin Jabbal ke negeri Yaman. "kamu akan mengunjungi satu kaum. Pertama-tama yang kamu ajarkan adalah bahwa tidak ada yang berhak disembah selain Allah, kemudian ajarkanlah sholat dan cara beribadah kepadaNya, dan ajarkanlah akhlaq yang baik."

Jadi, aku tetap mengikuti pengajian itu. dan aku juga tidak bisa melepaskan untuk mengikuti liqo' karena jiwa muda dan eksistensi diriku bisa disalurkan melalui itu.

Ternyata..... aku ingin menikah Senyum manis

Ada akhwat ****. Mulailah kami berkenalan (ta'aruf). Semuanya lancar samapai dia bertanya, "Saya dengar antum mempunyai pemikiran yang agak-agak salafi gitu. Apakah itu benar?"
dan akhirnya keluarlah pernyataan yang bombastis " Saya meragukan komitmen antum kepada jama'ah!!"

Jadi bingung. Duh Allah... Aku hanya mengharap terbaik yang Engkau berikan.

Sumber: www.myquran.com

Thursday, May 18, 2006


Mengapa Wanita Mudah Menangis?

Suatu ketika, ada seorang anak laki-laki yang bertanya pada ibunya. "Ibu, mengapa Ibu menangis?". Ibunya menjawab, "Sebab aku wanita".
"Aku tak mengerti" kata si anak lagi. Ibunya hanya tersenyum dan memeluknya erat. "Nak, kamu memang tak akan pernah mengerti....". Kemudian anak itu bertanya pada ayahnya. "Ayah, mengapa Ibu menangis?, Ibu menangis tanpa sebab yang jelas". Sang ayah menjawab, "Semua wanita memang sering menangis tanpa alasan". Hanya itu jawaban yang bisa diberikan ayahnya.



Sampai kemudian si anak itu tumbuh menjadi remaja, ia tetap bertanya-tanya, mengapa wanita menangis. Hingga pada suatu malam, ia bermimpi dan bertanya kepada Tuhan, "Ya Allah, mengapa wanita mudah sekali menangis?"

Dalam mimpinya ia merasa seolah Tuhan menjawab, "Saat Kuciptakan wanita, Aku membuatnya menjadi sangat utama. Kuciptakan bahunya, agar mampu menahan seluruh beban dunia dan isinya, walaupun juga bahu itu harus cukup nyaman dan lembut untuk menahan kepala bayi yang sedang tertidur. Kuberikan wanita kekuatan untuk dapat melahirkan dan mengeluarkan bayi dari rahimnya, walau kerap berulangkali ia menerima cerca dari anaknya itu.

Kuberikan keperkasaan yang akan membuatnya tetap bertahan, pantang menyerah saat semua orang sudah putus asa. Kepada wanita, Kuberikan kesabaran untuk merawat keluarganya walau letih, walau sakit, walau lelah, tanpa berkeluh kesah.

Kuberikan wanita, perasaan peka dan kasih sayang untuk mencintai semua anaknya dalam kondisi dan situasi apapun. Walau acapkali anak-anaknya itu melukai perasaan dan hatinya. Perasaan ini pula yang akan memberikan kehangatan pada bayi-bayi yang mengantuk menahan lelap. Sentuhan inilah yang akan memberikan kenyamanan saat didekap dengan lembut olehnya.

Kuberikan wanita kekuatan untuk membimbing suaminya melalui masa-masa sulit dan menjadi pelindung baginya. Sebab bukannya tulang rusuk yang melindungi setiap hati dan jantung agar tak terkoyak. Kuberikan kepadanya kebijaksanaan dan kemampuan untuk memberikan pengertian dan menyadarkan bahwa suami yang baik adalah yang tak pernah melukai istrinya.

Walau seringkali pula kebijaksanaan itu akan menguji setiap kesetiaan yang diberikan kepada suami agar tetap berdiri sejajar, saling melengkapi dan saling menyayangi.

Dan akhirnya Kuberikan ia air mata agar dapat mencurahkan perasaannya. Inilah yang khusus Kuberikan kepada wanita, agar dapat digunakan kapanpun ia inginkan.

Hanya inilah kelemahan yang dimiliki wanita, walaupun sebenarnya air mata ini adalah air mata kehidupan".

Resiko bersuami programmer



“met malam, ma… maaf papa pulang telat lagi. sekarang papa logged in.”
“apakah papa bawa oleh-oleh yang mama minta?”
“bad command or filename.”
“tapi mama kan sudah bilang dari tadi pagi…!?”
“errorneous syntax. abort?”
“terus, bagaimana dengan beli perabot baru?”
“variable not found…”
“oke deh.. kalo gitu, mama pinjem kartu kreditnya. mama mau belanja sendiri aja.”
“sharing violation. access denied..”
“huh! apakah papa lebih mencintai komputer daripada mama? atau papa hanya main-main saja?”
“too many parameters…”
“ini kesalahan terbesar mama, menikahi orang ‘idiot’ seperti papa..”
“data type mismatch.”
“papa tidak berguna!”
“it’s by default.”
“bagaimana dengan gaji papa?”
“file in use… try later.”
“kalo gitu, papa anggap apa posisi mama di keluarga ini?”
“unknown virus!”

dari seorang teman, yg jg utak-atik program Cool


ORANG BODOH PEGANG PERANAN

1. Orang bodoh sulit dapat kerja, akhirnya di bisnis. Agar bisnisnya berhasil, tentu dia harus rekrut orang Pintar. Walhasil Bosnya orang pintar adalah orang bodoh.

2. Orang bodoh sering melakukan kesalahan, maka dia rekrut orang pintar yang tidak pernah salah untuk memperbaiki yang salah. Walhasil orang bodoh memerintahkan orang pintar untuk keperluan orang bodoh.

3. Orang pintar belajar untuk mendapatkan ijazah untuk selanjutnya mendapatkan kerja. Orang bodoh berpikir secepatnya mendapatkan uang untuk membayari proposal yang diajukan orang pintar.

4. Orang bodoh tidak bisa membuat teks pidato, maka disuruh orang pintar untuk membuatnya.

5. Orang Bodoh kayaknya susah untuk lulus sekolah hukum (SH). Oleh karena itu orang bodoh memerintahkan orang pintar untuk membuat undang-undangnya orang bodoh.

6. Orang bodoh biasanya jago cuap-cuap jual omongan, sementara itu orang pintar percaya. Tapi selanjutnya orang pintar menyesal karena telah mempercayai orang bodoh. Tapi toh saat itu orang
bodoh sudah ada di atas.

7. Orang bodoh berpikir pendek untuk memutuskan sesuatu, dipikirkan panjang-panjang oleh orang pintar, walhasil orang orang pintar menjadi staffnya orang bodoh.

8. Saat bisnis orang bodoh mengalami kelesuan, dia PHK orang-orang pintar yang berkerja. Tapi orang-orang pintar DEMO, Walhasil orang-orang pintar "meratap-ratap" kepada orang bodoh agar tetap diberikan pekerjaan.

9. Tapi saat bisnis orang bodoh maju, orang pinter akan menghabiskan waktu untuk bekerja keras dengan hati senang, sementara orang bodoh menghabiskan waktu untuk bersenang-senang dengan keluarganya.

10. Mata orang bodoh selalu mencari apa yang bisa dijadikan duit. Mata orang pintar selalu mencari kolom lowongan perkerjaan.

11. Bill Gates (Microsoft), Dell, Hendri (Ford), Thomas Alfa Edison, Tommy Suharto, Liem Siu Liong (BCA group). Adalah orang-orang Bodoh (tidak pernah dapat S1) yang kaya. Ribuan orang-orang pintar bekerja
untuk mereka. Dan puluhan ribu jiwa keluarga orang pintar bergantung pada orang bodoh.

PERTANYAAN:
1. Jadi mending jadi orang pinter atau orang bodoh??
2. Pinteran mana antara orang pinter atau orang bodoh??
3. Mulia mana antara orang pinter atau orang bodoh??
4. Susah mana antara orang pinter atau orang bodoh??

Kesimpulan:
1. Jangan lama-lama jadi orang pinter, lama-lama tidak sadar bahwa dirinya telah dibodohi oleh orang bodoh.
2. Jadilah Orang bodoh yang pinter dari pada jadi orang pinter yang bodoh.
3. Kata kunci nya adalah "resiko" dan "berusaha", karena orang bodoh perpikir pendek maka dia bilang resikonya kecil, selanjutnya dia berusaha agar resiko betul-betul kecil. ORang pinter perpikir panjang
maka dia bilang resikonya besar untuk selanjutnya dia tidak akan berusaha mengambil resiko tersebut. Dan mengabdi pada orang bodoh.



Nah, bingung kan?Huh



PENGEN tahu alasan mengapa negara Indonesia gak maju-maju?

1. Jml penduduk Indonesia ada 237 juta. 104 juta diantaranya adalah para pensiun.
Jadi tinggal 133 juta yang bisa kerja.

2. Jml pelajar dan mahasiswa adalah 85 juta.
Mereka sekolah, jadi tinggal 48 juta orang yang bisa kerja.

3. Yang kerja buat pemerintah pusat sebagai pegawai negeri ada 29 juta.
Jadi tinggal 19 juta yang bisa kerja.

4. Ada 4 juta yg jadi TNI/POLRI. Jadi tinggal 15 juta yg bisa kerja.

5. Ada lagi yang kerja di pemerintahan daerah dan departemen jumlahnya 14.800.000. jadi sisanya tingal 200.000 yang bisa kerja.

6. Yang sakit dan dirawat di Rumah Sakit di seluruh Indonesia ada 188.000. Jadi sisa 12.000 orang yang bisa kerja.

7. Ada 11.988 orang yg dipenjara. Jadi tinggal sisa dua orang saja yang masih bisa kerja.

SIAPA MEREKA ....?






Yaa,... tentu saja SAYA dan ANDA. Tapi kan......ANDA malah sibuk baca postingan terus......!!!!

Jadi tinggal SAYA SENDIRI YANG BEKERJA.!!!!!! Bagaimana Indonesia bisa maju kalau cuma saya sendiri yang bekerja? ?? saya pun ga bekerja karna sekarang asik ber wirausaha...!!!!


Cowok VS Cewek


KO (Kata Orang)

1. Cowok angkat barang berat
KO : Udah biasa, biarin aja nggak usah dibantuin
Cewek angkat barang berat
KO : Kesian banget, bantuin yuk..emang
suaminya ke mana ?

2. Cowok pake baju cewek
KO : Idih mbak..mo ke mana ? suwit..suwit..
(bencong maksudnya)
Cewek pake baju cowok
KO : Cool..boleh juga..eksentrik

3. Cowok suka shopping
KO : Amit-amit kayak cewek aja..
Cewek suka shopping
KO : Udah biasa maklumlah cewek

4. Cowok muter-muter di mall
KO : Muter-muter terus, nggak beli-beli...kayak
setrikaan nggak panas
Cewek muter-muter di mall
KO : Maklumlah belon ada yg cocok untuk dibeli..

5. Cowok ditraktir cewek
KO : Pelit banget sih..dasar cowok nggak modal
Cewek ditraktir cowok
KO : Emang seharusnya gitu

6. Cowok cengeng ngeliat sinetron
KO : Dasar cengeng, gitu aja nangis...gengsi
doongg !!
Cewek cengeng ngeliat sinetron
KO : Bener2 mahluk halus.... (he3...)

7. Cowok nggak kerja
KO : Nggak punya malu
Cewek nggak kerja
KO : Lebih mementingkan keluarga

8. Cowok suka marah-marah
KO : Kasar banget dia, moga aja ntar suamiku
nggak gitu
Cewek suka marah-marah
KO : Pasti dia lagi datang bulan

9. Cowok menangis & ketawa dalam satu waktu
KO : Gila
Cewek menangis & ketawa dalam satu waktu
KO : Begitulah cewek

10. Cowok ngabisin duit istrinya
KO : Pasti buat selingkuh
Cewek ngabisin duit suaminya
KO : Itulah tugas cewek

11. Meja kerja laki-laki berantakan
KO : Dia memang pekerja keras
Meja kerja perempuan berantakan
KO : Cewek apa'an tuh? Ngrapiin meja aja
nggak becus...

12. Laki-laki bekerja menikah
KO : Dia pasti akan bekerja lebih baik karena hidupnya bakalan lebih teratur
Perempuan bekerja menikah
KO : Deeuuuuuu...paling entar habis hamil juga keluar dia...

13. Laki-laki ngobrol saat jam kerja
KO : Kalau udah ngomongin bisnis, lupa lunch.
Perempuan ngobrol saat jam kerja
KO : Dasar tukang ngrumpi !!!

14. Laki-laki nggak ada di meja kerja
KO : Sedang tugas luar
Perempuan nggak ada di meja kerja
KO : Jangan2 ngluyur ke mall

15. Laki-laki keluar dapet pekerjaan baru
KO : Emang pintar cari prospek dia...
Perempuan keluar dapet pekerjaan baru
KO : Emang perempuan nggak bisa dipercaya

16. Foto keluarga di meja laki-laki
KO : Hem...bapak teladan and setia
Foto keluarga di meja perempuan
KO : Ah dia sich emang mentingin keluarga daripada kerjaan...

17. Laki-laki nongkrong di depan komputer
KO : Memang kalo ide sedang datang suka lupa waktu
Perempuan nongkrong di depan komputer
KO : Wah ... kayak laki2 aja.

18. Laki-laki bujang usia tiga lima
KO : Matang
Perempuan bujang usia tiga lima
KO : Perawan Tua

19. Laki-laki dapat promosi jabatan
KO : Emang kalo' prestasi bagus rejeki nggak kemana
Perempuan dapat promosi jabatan
KO : Ssstt..Boss ada mau.

20. Laki-laki kepala botak
KO : Lambang bonafide and matang.
Perempuan kepala botak
KO : ... baru kena tipes kali


Pancasila dari berbagai bahasa daerah....
afwan mungkin ada yang "asal"

Pancasila (Batak Toba)
1. Dang adong na pajago-jagohon di jolo ni Debata
2. Maradat tu sude jolma
3. Punguan ni halak Indonesia
4. Marbadai ... marbadai, dungi mardame
5. Godang pe habis saotik pe sukkup

Pancasila (Jawa Ngoko)
siji: Gusti Alllah ora ono koncone
loro: Dadi wong ojo kejem-kejem
telu: Indonesia bersatu kabeh
papat: karo tonggo-tonggo nek ono masalah diomongno bareng-bareng
limo: mangan ga mangan sing penting kumpul

Poncosilo (jawa kromo)
kaping setunggal: Gusti ingkang Maha satunggal
Kaping kalih: Tiang ingkang Adil lan beradab
kaping tiga: persetunggalan Indonesia
kaping sekawan: Kerakyatan ingkang dipimpin kaliyan hikmat lan kewicaksonoan dateng permusyawaratan kang diwakilkan.
kaping gangsal: Adil kang sosial kangge sakabehe tiang Indonesia

Pancasila (Sunda)
hiji: Gusti Allah nu ageng pisan
dua: ka sorangan teh sikapna kudu sami, ulah di beda-beda keun
tilu: Indonesia kuduna mah jadi hiji
Opat: Rakyat Indonesia saena pang mutuskeun sesuatu teh disepakat keun
heula. Biar bager lan bijaksana
Lima: Ceunah teh sikap sosialna kudu adil hiji sareng lainna.

Pancasila(Palembang)
sute: Tuhan ne sute tu'la
due: jelme harus khapat same rate
tige: jelme Indonesia ne bersatu padu
empat: jeleme Indonesia ne diketuci ngai hikmah dimane ngedapatkan jawaban
dadi gegale masalah
Leme: kesameratean hidup ne jelmekangok Indonesia...

Pancasila(Ambon)
1. Katong samua tawu cuma ada Tuang Allah yaitu Tete manis...
2. Orang ambon samua harus tau adat
3. acang deng obet harus bisa baku bae
4. Paitua deng maitua harus bae-bae di rumah rakyat 5. samua harus bisa jaga
diri karna ambon lapar makan orang..........

Pancasila (Manado)
1. Cuma boleh ba satu Tuhan
2. Selalu adil kong ja pake ontak
3. Torang samua satu, Bangsa Indonesia
4. Tu rakyat musti selalu bakumpul kong bicara bae-2 supaya selalu ada
kaputusan gagah yang semua trima deng sanang hati.
5. voor seluruh rakyat Indonesia, nyanda ada tu jabaku kase
beda-2 perlakuan...

Pancasilo (Padang) (lambang-2 dalam pancasila)
ciek: Bintang Basagi Limo
duo: Rantai pangikek kudo
tigo: pohon baringin gadang tampek kito bacinto
ampek: kapalo banteng angek garang
limo: padi jo kapeh tampek kito mancari sasuok nasi

Wednesday, May 17, 2006

WAWANCARA MEMBINGUNGKAN


Seorang mahasiswa sedang mengadakan studi lapangan dan mewawancarai seorang peternak ayam.
Mahasiswa: "Makanan apa yang Bapak berikan untuk ayam-ayam Bapak?".
Peternak: "Yang mana dik, yang putih atau yang hitam?"
Mahasiswa: "Yang putih."
Peternak: "Campuran dedak,jagung dan beberapa bahan lainnya." Mahasiswa: "Kalau yang hitam?"
Peternak: "Yang hitam juga ..."
Mahasiswa: "Berapa banyak makanan mereka per hari?"
Peternak: "Yang mana, yang putih atau yang hitam?"
Mahasiswa: "Yang putih..."
Peternak: "Kurang lebih 2 ons per ekor per hari."
Mahasiswa: "Kalau yang hitam?"
Peternak: "Yang hitam juga ..."
Mahasiswa: "Berapa telur yang dihasilkan per tahun?"
Peternak: "Yang mana, putih atau hitam?"
Mahasiswa : "Yang putih..."
Peternak: "Rata-rata 250 butir per tahun per ekor."
Mahasiswa: "Kalau yang hitam..??"
Peternak: "Yang hitam juga."
Mahasiswa: "Maaf Pak, kenapa sih Bapak selalu menanyakan yang putih atau hitam, padahal jawabannya selalu sama?" Grrrrrrrr!!!
Peternak: "Tentu saya harus membedakannya, karena yang putih itu milik saya sendiri."
Mahasiswa: "Ooo..begitu, kalau yang hitam?"
Peternak: "Yang hitam juga."

Karakter Orang dari Cara Ngupilnya


Orang yang taat beragama
Berdoa dulu sebelum ngupil.

Orang yang tidak berpendidikan
Menggunakan jari orang lain untuk ngupil.

Orang yang suka ganti suasana
Selalu menggunakan jari yang berbeda tiap kali ngupil

Orang yang menganggap waktu adalah uang.
Kalo ngupil, 2 lobang sekaligus (Sekali mendayung, 2 pulau terlampaui)

Orang yang perfeksionis
Kalo mau ngupil, ia mencuci tangannya sampai bersih. Setelah ngupil, tangannya dicuci lagi, dan hidungnya dikompres dengan alkohol untuk mencegah terjadinya infeksi karena saat ngupil, bisa saja jari tangan melukai hidung.

Orang yang tidak berpendidikan tapi punya sopan santun
Menggunakan jari orang lain untuk ngupil, dan mengucapkan terima kasih setelah selesai.

Orang yang inovatif
Menggunakan jari kaki untuk ngupil

Orang berjiwa samurai
Saat ngupil, jari dimasukkan ke hidung, ditarik ke atas, diturunkan kebawah, tarik ke kiri kemudian tarik ke kanan.

Orang yang suka petualangan
Selalu mencoba untuk meraih celah yang tak pernah diraih tiap kali ngupil

Orang yang mempunyai time-management yang tinggi.
Ada jadwal tuk ngupil per minggu, dan selang waktu untuk ngupil tiap kali ngupil.

Orang yang bagaikan punguk merindukan bulan
Mencoba untuk melompat lompat, dan mengharapkan upilnya akan turun dengan sendirinya.

Orang yang punya kecenderungan "Psychopath"
Hanya akan berhenti ngupil setelah hidungnya berdarah.

Orang yang nggak tahan digelitik
Sambil ngupil, sambil tertawa.

Orang yang mengikuti perkembangan teknologi
Ngupil dengan memakai antenna handphone.

Orang yang nggak mau menghabiskan waktu untuk melakukan hal sia sia
Membuka lebar hidungnya dan menyuruh orang lain untuk mengintip apakah ada upil di dalam, karena nggak mau sia sia masukin jari ke hidung tapi ternyata nggak ada upil.

Orang yang berjiwa oriental
Menggunakan sumpit untuk ngupil.

Orang yang pilih kasih
Hanya ngupil lobang hidung sebelah kiri, sedangkan yang kanan dibiarkan begitu saja.

Orang yang adil, arif dan bijaksana
Kalo upil dari lobang hidung sebelah kiri lebih banyak dibanding upil dari hidung sebelah kanan, maka dia akan masukkan sedikit upil dari lobang hidung sebelah kiri kedalam lobang hidung sebelah kanan, baru mulai ngupil lagi.

Orang yang plin plan, alias baru makan buah simalakama
Ngupil salah, nggak ngupil salah, ngupil salah, nggak ngupil salah, ya udah... ngupil aja deh!

Orang yang pelupa
Saat jari tangan sudah di dalam hidung, sesaat dia lupa apa yang ingin dia lakukan dengan memasukkan jari ke hidung.

Orang yang ceroboh
Orang yang setelah selesai ngupil lobang hidung sebelah kiri, kemudian lupa untuk ngupil lobang hidung sebelah kanan.

Orang yang punya kecenderungan "Copy Cat"
Setelah ngupil, dia akan berkata; "Ngupil? Siapa takut..."